TNI-POLRI

Kipan B 725 Woroagi Laksanakan Giat Donor Darah dan Medical Check Up

π™π™§π™–π™žπ™–π™£π™‰π™šπ™¬π™¨.π™žπ™™, π™Žπ™ͺπ™‘π™–π™¬π™šπ™¨π™ž π™π™šπ™£π™œπ™œπ™–π™§π™– – Dalam Rangka HUT KE 79 PERSIT KARTIKA CHANDRA KIRANA PD XIV /HASANUDDIN, Kompi Senapan B 725 Woroagi, laksanakan giat sosial donor darah. Senin, 10 Februari 2025. Kegiatan tersebut dimulai pukul 08.30 wita sampai selesai.

Bertempat di kantor Kompi Senapan B Yonif 725/Wrg Jln Poros Wundulako – Pomalaa, Desa Longori, Kecamatan Baula, Kabupaten Kolaka, Provinsi Sulawesi Tenggara, kegiatan sosial tersebut dilaksanakan.

Sebanyak 62 orang dari militer dan persit, mendonorkan darah mereka, sebagai bentuk peduli akan sesama, dan dukungan untuk kegiatan sosial Palang Merah Indonesia (PMI)

“Kita wajib mendukung kegiatan seperti ini sebab ini adalah bentuk kepedulian kita juga terhadap sesama. Suatu saat kita tidak pernah tau apabila darah yang kita donorkan akan bermanfaat untuk menolong sesama,” Kata Lettu Inf. Paisal/Dankipan B 725 Woroagi.

Pelaksanaan donor darah dan medical chekup kali ini dihadiri Personil kompi Senapan B Yonif 725/WRG dan Persit Kartika Candra Kirana Ranting 3 kipan B Cabang LXI Yonif 725/WRG.
Juga turut hadir Dankipan B 725 Woroagi, Ketua Ranting 3 kipan B Cabang LXI Yonif 725/WRG, 8 orang pegawai RS SMS Berjaya Kolaka, UPTD Kolaka 12 Orang, anggota PMI 3 Orang, dan para prajurit Kompi B beserta Ibu-ibu persit.

Total peserta dalam donor darah berjumlah 97 Orang, terdiri dari 56 orang dari prajurit, dan 41 Orang dari persit. Dari 97 orang yang siap untuk lakukan donor, hanya 62 orang yang dinyatakan bisa mendonorkan darah. Sedangkan 35 lainnya batal disebabkan alasan kesehatan dan lain-lain.

Para rombongan tiba di Asrama Kompi B Yonif 725/Woroagi, dan disambut langsung Oleh :

  1. Lettu Inf Paisal (Dankipan B Yonif 725/Woroagi).
  2. Lettu Inf. Syamsuddin (Danton 1 Kipan B Yonif 725/Woroagi).
  3. Letda Inf. Rudi Julyanto Abin (Danton 3 Kipan B Yonif 725/Woroagi).
  4. Ketua Ranting 3 kipan B Cabang LXI Yonif 725/Woroagi.

Acara ditutup dengan sesi foto bersama dan istirahat.
Dankipan B 725 wrg, Paisal, mengungkapkan rasa syukur pada Tuhan YME atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Ia juga tidak lupa berterimakasih pada seluruh prajurit dan persit yang telah mendonorkan darahnya dalam kegiatan tersebut.

π™π™‰π™šπ™¬π™¨ – 𝙆𝙀𝙑𝙖𝙠𝙖
π™π™šπ™₯𝙀𝙧𝙩 – π˜Ύπ™žπ™©π™žπ™―π™šπ™£ 𝙅𝙀π™ͺπ™§π™£π™–π™‘π™žπ™¨π™’
π™†π™žπ™₯𝙖𝙣 𝘽 725 π™’π™§π™œ

Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *